Perusahaan bisnis bidang broadcasting atau tepatnya stasiun televisi memiliki strategi untuk menayangkan tayangan acara yang paling ditunggu oleh penonton setianya, yaitu berupa tayangan acara yang up to date dan cepat dalam penyiarannya. Oleh sebab itu, diperlukan staf pada bagian pasca produksi untuk bekerja secara cepat dan sesuai dengan prosedur tayangan. Untuk mempersiapkan tayangan terbaru secara cepat, diperlukan sistem penjadwalan staf editor video yang jumlahnya besar secara cepat, tepat, dan dapat dilihat dengan instan oleh para editor video sehingga memudahkan editing video setiap harinya. Algoritma yang cocok untuk menghasilkan jadwal secara cepat dengan jumlah yang besar dengan tidak ada data yang bentrok adalah ant colony atau algoritma koloni semut. Algoritma ant colony ini mengacu pada cara hidup semut yang berkelompok dalam mencari makanan sehingga dapat kembali lagi ke tempat semula dengan jalur yang sama dan cepat. Data masukan yang digunakan dalam penelitian ini adalah nama editor dan ruangan, serta luaran berupa jadwal per shift untuk setiap ruangan untuk suatu periode tertentu. Penelitian ini menggunakan basis data MySQL dan firebase. Jadwal editor yang telah diolah pada aplikasi back-end kemudian diubah ke dalam bentuk aplikasi android, dengan demikian jadwal tersebut dapat dilihat oleh seluruh staf editor video melalui smartphone masing-masing. Pengujian dilakukan terhadap hasil perhitungan algoritma, fungsional sistem, integrasi, dan penerimaan yang dikembalikan pada sistem dengan mencari kesalahan pada interface perangkat lunak, dan pengujian penggunaan langsung kepada pengguna. Hasil pengujian menunjukkan bahwa algoritma ant colony dapat digunakan untuk menyusun jadwal editor video dengan cepat dan tepat, semua fitur berjalan dengan baik, dan tingkat kepuasan pengguna cukup tinggi. Abstract Broadcasting or television business companies have a strategy to broadcast programs up to date and quickly. Therefore, staff in the post-production section are required to work quickly and in accordance with the show procedures. To prepare the latest shows quickly, a video editor staff scheduling system is needed. That scheduling system should be fast, precise, and can be seen instantly by video editors so that the editing processes can be done easily every day. The suitable algorithm to generate a schedule quickly in large numbers with no data clashing is ant colony.Ant colony algorithm refers to the way of ants when looking for food in a group, then they can return again to their original place with the same path and fast. The input data used in this study is the name of the editor and the room, and output in the form of a schedule per shift for each room for a certain period. This research uses MySQL and firebase databases. The editor's schedule that has been processed in the back-end application is then converted into an android application, therefore the schedule can be seen by all video editor staff via their own smartphones. Tests are carried out on the results of algorithm calculations, functional systems, integration, and feedback to the system by looking for errors on the software interface, and direct use testing to users. The test results show that the Ant Colony algorithm can be used to compile a schedule of video editors quickly and precisely, all features run well, and the level of user satisfaction is quite high.
CITATION STYLE
Rizal, R., & Eliyani, E. (2020). Pengembangan Jadwal Shift Staf Editor Video pada Stasiun Televisi Nasional Trans7 berbasis Android menggunakan Algoritma Ant Colony dengan Firebase. Jurnal Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 7(2), 235. https://doi.org/10.25126/jtiik.2020721394
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.