Tetranychus urticae Koch dan Tetranychus kanzawai Kishida merupakan hama penting pada beberapa jenis tanaman dan memiliki nilai ekonomi penting di Indonesia. Pengendalian tungau tersebut umumnya dengan menggunakan akarisida. Salah satu alternatif pengendalian adalah dengan menggunakan musuh alami tungau predator dari Famili Phytoseiidae. Sebagian besar Famili Phytoseiidae yang digunakan untuk pengendalian hayati tungau hama adalah phytoseiid eksotik yang tidak terdapat di Indonesia. Untuk itu, potensi tungau predator lokal perlu dikembangkan, salah satunya adalah Neoseiulus longispinosus Evans. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pemangsaan N. longispinosus terhadap beberapa stadia T. urticae dan T. kanzawai serta pengaruh kerapatan predator terhadap perilaku kanibalismenya. N. longispinosus diberi mangsa telur dan imago betina T. urticae dan T. kanzawai untuk mengetahui tingkat pemangsaan. N. longispinosus juga diberi mangsa telur T. kanzawai dengan jumlah terbatas pada beberapa tingkat kerapatan predator untuk mengetahui perilaku kanibalismenya. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata telur T. urticae dan T. kanzawai yang dimangsa deutonimfa dan imago betina N. longispinosus lebih tinggi dibandingkan dengan imago betina T. urticae dan T. kanzawai. Rata-rata telur T. urticae dan T. kanzawai yang dimangsa oleh imago betina N. longispinosus lebih tinggi dibandingkan dengan deutonimfanya. Jumlah telur yang diletakkan oleh imago betina N. longispinosus lebih tinggi pada saat diberi mangsa telur dibandingkan saat diberi mangsa imago betina. Deutonimfa dan imago betina N. longispinosus menunjukkan perilaku kanibalisme pada beberapa kerapatan predator dengan jumlah mangsa rendah.
CITATION STYLE
Iswella, E., Pudjianto, P., & Santoso, S. (2016). Tingkat pemangsaan Neoseiulus longispinosus Evans (Acari: Phytoseiidae) terhadap Tetranychus urticae Koch dan Tetranychus kanzawai Kishida (Acari: Tetranychidae) serta perilaku kanibalismenya. Jurnal Entomologi Indonesia, 13(3), 165–172. https://doi.org/10.5994/jei.13.3.165
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.