Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh secara parsial dan mengetahui pengaruh secara simultan dari beberapa faktor yaitu: Keteladanan Pemimpin, Waskat, Ketegasan Pemimpin, Sanksi Hukuman serta mengetahui variabel yang memiliki pengaruh dominan terhadap disiplin kerja Pegawai Negeri Sipil Puskesmas Se Kabupaten Dompu. Jenis penelitian ini adalah penelitian kausalitas dan teknik sampling dengan menggunakan proposional random sampling sebanyak 76 Pegawai Negeri Sipil Puskesmas Se Kabupaten Dompu. Tehnik analisis yang digunakan adalah Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa: keteladanan pemimpin, waskat, ketegasan pemimpin, dan sanksi hukuman secara parsial dan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap disiplin kerja dan diketahui variabel keteladanan pemimpin yang dominan mempengaruhi disiplin kerja Pegawai Negeri Sipil Puskesmas Se Kabupaten Dompu
CITATION STYLE
Putra, S. P., Asmony, T., & Nasir, M. (2016). BEBERAPA FAKTOR YANG MEMPENGARUHI DISIPLIN KERJA PEGAWAI NEGERI SIPIL PUSKESMAS SE KABUPATEN DOMPU. JUPE : Jurnal Pendidikan Mandala, 1(1), 297. https://doi.org/10.58258/jupe.v1i1.141
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.