ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENYERAPAN TENAGA KERJA PADA SEKTOR INDUSTRI KECIL DAN MENENGAH DI PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT

  • Awaludin M
  • Maryam S
  • Firmansyah M
N/ACitations
Citations of this article
90Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Nilai Investasi, Nilai Produksi, Unit Usaha, dan Value Added Sektor Industri terhadap Penyerapan Tenaga Kerja pada Sektor Industri Kecil provinsi Nusa Tenggara Barat. Jenis penelitian bersifat deskriptif kuantitatif. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diambil dari Dinas Perindustrian provinsi Nusa Tenggara Barat dan Badan Pusat Statistik (BPS) provinsi Nusa Tenggara Barat. Dengan tehnik pengumpulan data adalah dokumentasi. Metode analisis data menggunakan regresi data panel dengan menggunakan alat analisis eviews 10. Data panel dalam penelitian ini adalah penggabungan antara data cross section (data 10 kota/kabupaten di provinsi Nusa Tenggara Barat) dan data time series (data dari tahun 2017-2021). Hasil analisis data menunjukkan bahwa variabel Nilai Investasi, Nilai Produksi, Unit Usaha, dan Value Added Sektor Industri secara bersama-sama (simultan) berpengaruh signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja pada industri kecil dan menengah di provinsi Nusa Tenggara Barat. Secara individu (parsial), variabel Nilai Investasi, Unit Usaha, dan Value Added sektor industri berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja, sedangkan variabel Nilai Produksi berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja pada industri kecil dan menengah di provinsi Nusa Tenggara Barat. Dari hasil uji determinan (R2) menunjukan nilai R-Squared sebesar 0.881431. Hal Ini berarti bahwa variabel independen mampu menjelaskan variasi dari variabel dependen yaitu penyerapan tenaga kerja pada sektor industri kecil dan menengah di provinsi Nusa Tenggara Barat sebesar 88,14 persen, sedangkan sisanya 11,86 persen dapat dijelaskan oleh faktor-faktor lain yang di luar model dalam penelitian ini.

Cite

CITATION STYLE

APA

Awaludin, M., Maryam, St., & Firmansyah, M. (2023). ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENYERAPAN TENAGA KERJA PADA SEKTOR INDUSTRI KECIL DAN MENENGAH DI PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT. Jurnal Konstanta, 2(1), 156–174. https://doi.org/10.29303/konstanta.v2i1.461

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free