Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh intellectual capital dan struktur kepemilikan terhadap kinerja perusahaan. Sampel penelitian ini adalah perusahaan pertambangan yang terdaftar di BEI Periode 2015-2018 dengan metode pengambilan sampel menggunakan purposive sampling sebanyak 18 perusahaan. Uji hipotesis dilakukan dengan menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa human capital, structure capital, employee capital, kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional berpengaruh secara bersama-sama terhadap ROA. Besarnya kontribusi human capital, structure capital, employee capital, kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional berpengaruh secara bersama-sama terhadap ROAsebesar 43,9%. Secara parsial, human capital berpengaruh negative terhadap Return On Asset (ROA), structure capital berpengaruh positif dan signifikan terhadap Return On Asset (ROA), capital employee tidak berpengaruh terhadap Return On Asset (ROA), kepemilikan manajerialberpengaruh negative terhadap Return On Asset(ROA), kepemilikan institusionalberpengaruh positif dan signifikan terhadap Return On Asset (ROA).
CITATION STYLE
Ningrum, D. K., Setyowati, H., & Fatih A, P. (2022). PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL DAN STRUKTUR KEPEMILIKAN TERHADAP KINERJA KEUANGAN. Jurnal Riset Akuntansi Dan Bisnis Indonesia, 2(2). https://doi.org/10.32477/jrabi.v2i2.488
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.