Kualitas sumber daya manusia ditentukan oleh status gizi kesehatan ibu dan anak. Indonesia masih terus bekerja keras mengatasi masalah Kekurangan Gizi seperti kurus, stunting, dan anemia. Hal tersebut semakin jelas dengan adanya bukti bahwa status gizi dan kesehatan calon ibu pada masa prakonsepsi, saat kehamilan, dan menyusui merupakan periode yang kritis. Tujuan dilakukan kegiatan ini adalah memberikan informasi dan pengetahuan bagi ibu hamil dalam mememnuhi kebutuhan gizi. Kegiatan ini berlangsung dengan lancar, dengan dihadiri oleh 10 ibu hamil. Materi yang diberikan berkenaan dengan pengertian gizi, dampak terjadinya masalah gizi selama kehamilan, dan asupan nutrisi selama kehamilan. Kesimpulan Ada peningkatan pengetahuan ibu hamil tentang kebutuhan gizi ibu hamil dengan adanya peningkatan nilai pretes dan postes.
CITATION STYLE
Dwi Fara, Y., Anggriani, Y., Trisyani, K., & Crisna, O. (2022). GIZI SEIMBANG PADA IBU HAMIL. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Ungu( ABDI KE UNGU), 4(3), 170–174. https://doi.org/10.30604/abdi.v4i3.757
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.