PENINGKATAN KINERJA GURU MELALUI PENGEMBANGAN MOTIVASI KERJA DAN EFEKTIVITAS KOMUNIKASI ANTAR PRIBADI

  • Yusnita N
N/ACitations
Citations of this article
29Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menemukan upaya-upaya yang dapat dilakukan melalui analisis i hubungan antara motivasi kerja dan efektivitas komunikasi antar pribadi baik secara sendiri-sendiri maupun secara bersama-sama dengan kinerja guru Sekolah Dasar Negeri di Lingkungan Kecamatan Bogor Tengah. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional yang terdiri atas dua variabel bebas yaitu motivasi kerja dan efektivitas komunikasi antar pribadi dan satu variabel terikat yaitu kinerja. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey yang dilaksanakan di 13 Sekolah Dasar Negeri di Lingkungan Kecamatan Bogor Tengah dengan responden terdiri dari 98 orang guru yang berstatus pegawai negeri sipil. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik sampel acak proporsional (proportional random sampling). Teknik analisis data menggunakan teknik korelasi dan regresi linier sederhana serta korelasi dan regresi ganda. Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat dinyatakan bahwa peningkatan kinerja dapat dilakukan dengan cara meningkatkan motivasi kerja melalui peningkatan pada aspek: berorientasi pada tujuan; kegigihan menyelesaikan pekerjaan; usaha mencari umpan balik;  harapan meraih keberhasilan; keterlibatan dengan tugas yang dikerjakan; kemauan mengembangkan diri  serta pengembangan efektivitas komunikasi antar pribadi melalui peningkatan pada aspek: saling percaya; saling terbuka; tatap muka; saling menghargai; kejelasan pesan; umpan balik.

Cite

CITATION STYLE

APA

Yusnita, N. (2019). PENINGKATAN KINERJA GURU MELALUI PENGEMBANGAN MOTIVASI KERJA DAN EFEKTIVITAS KOMUNIKASI ANTAR PRIBADI. JIMFE (Jurnal Ilmiah Manajemen Fakultas Ekonomi), 4(2), 133–144. https://doi.org/10.34203/jimfe.v4i2.1195

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free