Pengaruh Model Pembelajaran Think Pair Share terhadap Multiple Intelligence dan Hasil Belajar IPA

  • Ambaraputri I
  • Pudjawan K
  • Agustiana I
N/ACitations
Citations of this article
23Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) pengaruh yang signifikan model pembelajaran think pair share terhadap multiple intelligence siswa yang ada pada pelajaran IPA, 2) pengaruh yang signifikan model pembelajaran think pair share terhadap hasil belajar siswa pada pelajaran IPA, 3) pengaruh yang signifikan model pembelajaran think pair share terhadap multiple intelligence dan hasil belajar siswa pada pelajaran IPA. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu dengan desain penelitian yaitu Non Equivalent Posttest Only Control Group Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV Gugus X Kecamatan Buleleng. Sampel ditentukan dengan tenik random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes berupa tes pilihan ganda dalam mengukur hasil belajar IPA dan non tes berupa angket untuk mengukur multiple intelligence siswa. Teknik analisis data menggunakan MANOVA (Mulitivariat Analysis of Variance). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pertama, terdapat pengaruh yang signifikan model pembelajaran think pair share terhadap terhadap multiple intelligence siswa yang ada pada pelajaran IPA. Kedua, terdapat pengaruh yang signifikan model pembelajaran think pair share terhadap hasil belajar siswa pada pelajaran IPA. Ketiga, terdapat pengaruh model pembelajaran think pair share terhadap multiple intelligence dan hasil belajar siswa pada pelajaran IPA.

Cite

CITATION STYLE

APA

Ambaraputri, I. A. A. P. D., Pudjawan, K., & Agustiana, I. G. A. T. (2020). Pengaruh Model Pembelajaran Think Pair Share terhadap Multiple Intelligence dan Hasil Belajar IPA. Jurnal Penelitian Dan Pengembangan Pendidikan, 4(2), 306. https://doi.org/10.23887/jppp.v4i2.27339

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free