Penelitian ini mempunyai latar belakang munculnya konflik kepentingan karenaadanya asimetri informasi sehingga mengakibatkan adanya perbedaan persepsiantara investor dan manajer tentang profitabilitas, likuiditas dan kebijakanpenghindaran pajak. Penulisan penelitian ini bertujuan untuk memaparkanpengaruh profitabilitas, likuiditas dan penghindaran pajak terhadap nilaiperusahaan dengan transparansi sebagai variabel moderasi. Adapun yangmenjadi latar belakang penulisan ini karena dalam perusahaan munculnya konflik kepentingan karena adanya asimetri informasi sehingga mengakibatkan adanya perbedaan persepsi antara investor dan manajer baik tentang profitabilitas, likuiditas dan kebijakan penghindaran pajak yang dilakukan. Penelitian ini mengambil sampel dari perusahaan terbuka property dan real estate di Indonesia dengan periode tahun 2016-2017.Teknik pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi denganmetode penelitian deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas, likuiditas dan penghindaran pajak berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, sedangkan ketika transparansi memoderasi hubungan antara profitabilitas, likuiditas, penghindaran pajak dengan nilai perusahaan, hasilnya ialah transparansi memperlemah hubungan variabel independen terhadap variabel dependennya.
CITATION STYLE
Magdalena, R. (2019). ANALISIS PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS DAN PENGHINDARAN PAJAK TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN TRANSPARANSI SEBAGAI VARIABEL MODERASI. Prosiding Seminar Nasional Pakar. https://doi.org/10.25105/pakar.v0i0.4306
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.