Penilaian Kinerja Pegawai Negeri Sipil (PNS) telah di atur dalam PP no 30 Tahun 2019. Hasil valuasi sistem akuntabilitas kinerja pada Dinas Kearsipan dan Perpustakaan menunjukan bahwa pencapaian kinerja Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Paser selama tahun 2019 dan 2020 mengalami penurunan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh kemampuan kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Paser. Desain penelitian yang digunakan adalah mix methods. Pada penelitian mix methodes ini menggunakan jenis sequential explanatory yakni menjabarkan data kuantitatif terlebih dahulu dan kemudian diperkuat dengan data kualitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pegawai yang ada di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Paser sebanyak 50 orang yang terdiri dari PNS dan PTT. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian menggunakan total sampling karena jumlah populasi terhitung sedikit. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan dua instrument penelitian yakni kuisioner serta daftar pertanyaan terstruktur. Hasil perhitungan uji parsial antara kemampuan kerja terhadap kinerja pegawai dari tabel koefisien diperoleh nilai signifikansi adalah sebesar 0,24, maka dapat disimpulkan bahwa variabel kemampuan kerja berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja. Hasil perhitungan uji parsial antara lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai dari tabel koefisien diperoleh nilai signifikansi adalah sebesar 0,01, maka dapat disimpulkan bahwa koefisien regresi variabel lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai. Diharapkan pimpinan instansi dapat menggilir setiap pegawainya dalam mengikuti pelatihan, sehingga semua pegawai dapat mengembangkan keterampilan dan bakatnya untuk menunjang pekerjaannyaPerlu diadakan evaluasi fisik terhadap ruangan, infrastruktur yang tidak lagi dapat menunjang kinerja pegawai agar segera bisa diganti, dilengkapi dan diadakan.
CITATION STYLE
Sari, W. R., Wahiyuddin, L., & Rosita, T. (2022). Kinerja Pegawai (Faktor Yang Mempengaruhi). Saraq Opat: Jurnal Administrasi Publik, 5(1), 041–053. https://doi.org/10.55542/saraqopat.v5i1.445
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.