Penelitian ini merupakan suatu kajian kritis berdasarkan mata pelajaran PKN di sekolah yang umumnya mampu membentuk karakter kebangsaan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif. Penulis yang menetapkan fokus dari penelitian, mencari sumber teori dan konsep, kemudian menganalisis teori tersebut dan teknik pengumpulan data yang diperoleh, dengan mencari variable dari berbagai sumber dimana akhirnya akan ditafsirkan dan dibuat dari berbagai referensi yang sudah disebutkan sebelumnya yang relevan dan adanya keterkaitan mengenai pendidikan karakter melalui pembelajaran PKn di Sekolah Dasar Swasta Muhammadiyah 2 Garut. Kecenderungan globalisasi mengikis nilai-nilai luhur bangsa. Kondisi keberagaman yang dialami bangsa Indonesia saat ini merupakan dampak adanya kultur yang terus menerus (globalisasi). Kenyataan keberagaman ini rentan konflik baik vertikal maupun horiontal. Oleh karenanya warga negara muda Indonesia harus mempunyai kompetensi dan sikap untuk mampu berfikir, mampu mendengarkan, kecakapan sosial, mampu mengungkapkan pendapat dan pengendalian diri. Sebab kemajuan suatu bangsa terletak pada karakter yang dimiliki bangsa tersebut. Karakter merupakan hal yang sangat penting dan mendasar. PKN merupakan mata pelajaran yang memfokuskan pada pembentukan warga negara yang memahami dan mampu melaksanakan hak-hak dan kewajbannya untuk menjadi warganegara yang cerdas, terampil, dan berkarakter yang diamanatkan oleh Pancasila dan UUD 1945.
CITATION STYLE
Supriyanto, I. (2022). PENDIDIKAN KARAKTER KEBANGSAAN MELALUI MATA PELAJARAN PKN (Penelitian di SDS Muhammadiyah 2 Kabupaten Garut). Primary Education Journals (Jurnal Ke-SD-An), 2(2), 78–90. https://doi.org/10.33379/primed.v2i2.1290
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.