Masalah yang mendasari dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar peserta didik, sehingga diperlukan model pembelajaran yang mendukung hasil belajar peserta didik. Model pembelajaran yang digunakan dalam penelitian ini adalah model pembelajaran Problem Based Learning. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning terhadap peningkatan hasil belajar peserta didik serta pengaruh pemberian variasi media pembelajaran terhadap hasil belajar pada materi bioteknologi di kelas X.10 SMA Negeri 1 Palembang. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas dengan metode pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan soal pilihan ganda sebagai instrumennya. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan menggunakan penyajian data dan deskripsi yang berkaitan dengan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model pembelajaran PBL dan pemberian variasi media pembelajaran mampu meningkatkan hasil belajar peserta didik pada materi bioteknologi di kelas X.10 SMA Negeri 1 Palembang.
CITATION STYLE
Pratiwi, D. A., Ami, E., & Anwar, Y. (2023). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Sekolah Menengah. PTK: Jurnal Tindakan Kelas, 4(1), 31–47. https://doi.org/10.53624/ptk.v4i1.246
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.