Penelitian ini dilatarbelakangi oleh perkembangan jumlah nasabah tabungan haji di Bank Muamalat KCP Tulungagung yang mengalami fluktuasi disebabkan efek dari pandemi covid serta adanya persaingan antar bank syariah lain. Pemasaran produk tabungan haji di Bank Muamalat KCP Tulungagung menerapkan strategi pemasaran dengan mengimplementasikan strategi bauran pemasaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan bauran pemasaran serta ke efektivitasannya terhadap peningkatan jumlah nasabah tabungan haji yang terjadi di Bank Muamalat KCP Tulungagung. Metode yang digunakan adalah diskriptif kualitatif dimana data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan bauran pemasaran yang dilakukan Bank Muamalat KCP Tulungagung menggunakan 7P (product, place, price, promotion, people, process, physical avidance) terbuktif efektif dalam meningkatkan jumlah nasabah tabungan haji. Hal ini berdasarkan pengukuran efektivitas terhadap pencapaiaHajijuan yang efektif berdasarkan 3 kriteria yaitu, pencapaian tujuan, integrasi, dan adaptasi.Kata kunci: Efektivitas, Bauran Pemasaran, Tabungan Haji
CITATION STYLE
Nuraini, M. R., & Manunggal, S. A. M. (2023). Efektivitas Bauran Pemasaran Dalam Meningkatkan Jumlah Nasabah Produk Tabungan Haji Di Bank Muamalat Kantor Cabang Pembantu Tulungagung. Among Makarti, 16(1). https://doi.org/10.52353/ama.v16i1.448
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.