Efektivitas Waktu Pembelajaran Penjaskes Sekolah Dasar Secara Daring pada Masa Pandemi Covid-19

  • Pranata K
  • Fatayan A
N/ACitations
Citations of this article
47Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas waktu pembelajaran penjaskes kelas V secara daring pada masa pandemi COVID-19 di SDN Susukan 09 Pagi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kolerasional dengan analisis data kuantitatif asosiatif. Intrumen penelitian ini adalah angket (kuesioner).Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan rumus kolerasi Pearson product moment. Pengambilan sampel menggunakan teknik Nonprobability sampling, peneliti memperoleh sampel yang diambil adalah kelas V-A sebanyak 27 peserta didik dan V-B sebanyak 28 peserta didik. Pengumpulan data diambil dengan menggunakan angket (kuesioner). Data yang terkumpul dianalisa dengan teknik koefisien kolerasi product moment pearson. Penafsiran besaran nilai koefisien kolerasi dilakukan untuk melihat kuat atau tidaknya kolerasi yang terjadi. Pengujian hipotesis penelitian menggunakan uji-t dengan taraf signifikan α = 5% dengan ketentuan jika rhitung > rtabel, maka hipotesis dapat diterima. Setelah melakukan penelitian, penulis mendapat kesimpulan bahwa efektivitas waktu pembelajaran penjaskes secara daring sudah cukup efektif. Hal ini dapat dilihat pada indikator efektivitas waktu dari kedua kelas tersebut yaitu V-A 80,4% dan V-B yaitu 69,2% sehingga pembelajaran penjaskes secara daring pada masa pandemi COVID-19 sudah masuk dalam kategori efektif.

Cite

CITATION STYLE

APA

Pranata, K., & Fatayan, A. (2022). Efektivitas Waktu Pembelajaran Penjaskes Sekolah Dasar Secara Daring pada Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Basicedu, 6(3), 4841–4847. https://doi.org/10.31004/basicedu.v6i3.2958

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free