PENGEMBANGAN BAHAN AJAR TEMATIK-INTEGRATIF BERBASIS NILAI KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN DAN TANGGUNG JAWAB

  • Ariyani Y
  • Wangid M
N/ACitations
Citations of this article
183Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan bahan ajar tematik-integratif dengan tema “Lingkunganku Bersih dan Sehat” berbasis nilai karakter peduli lingkungan dan tanggung jawab yang layak dan efektif untuk peserta didik kelas I SDN 2 Padokan Bantul. Jenis penelitian ini adalah penelitian Research and Development (R D), yang terdiri dari 9 tahap, yaitu: (1) studi pendahuluan dan pengumpulan informasi; (2) perencanaan; (3) pengembangan produk awal; (4) uji coba awal; (5) revisi untuk menyusun produk utama; (6) uji lapangan utama; (7) revisi produk operasional; (8) uji lapangan operasional; dan (9) revisi produk akhir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahan ajar yang dikembangkan layak dan efektif digunakan dalam pembelajaran. Kelayakan bahan ajar ditunjukkan dengan penilaian “baik” oleh ahli materi dengan skor 50, penilaian “sangat baik” oleh ahli media dengan skor 47 dan penilaian “baik” oleh guru dengan skor 75. Keefektifan dibuktikan dengan hasil uji-t = -8,939 yang menunjukkan bahwa kenaikan rerata skor signifikan dengan nilai p sebesar 0,05 untuk karakter peduli lingkungan dan untuk karakter tanggung jawab hasil uji-t = -6,254 yang menunjukkan bahwa kenaikan rerata skor signifikan dengan nilai p sebesar 0,05. Kata Kunci: bahan ajar, tematik-integratif, karakter peduli lingkungan, karakter tanggung jawab

Cite

CITATION STYLE

APA

Ariyani, Y. D., & Wangid, M. N. (2016). PENGEMBANGAN BAHAN AJAR TEMATIK-INTEGRATIF BERBASIS NILAI KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN DAN TANGGUNG JAWAB. Jurnal Pendidikan Karakter, 7(1). https://doi.org/10.21831/jpk.v0i1.10737

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free