Perpustakaan adalah sarana yang menyediakan informasi serba guna baik dalam bentuk baca maupun tulis yang dapat digunakan sebagai sumber informasi atau sebagai sarana pembelajaran. Oleh karena itu, perpustakaan harus dikelola dengan baik agar layanan yang diberikan dapat berfungsi dengan baik. Hal ini terlihat dari kemudahan anggota perpustakaan dalam mengakses informasi secara cepat dan akurat. Namun permasalahan saat ini muncul karena banyak perpustakaan yang masih mengelola data secara manual. Oleh karena itu, diperlukan perubahan dalam pengelolaan data perpustakaan yang sebelumnya manual dialihkan menjadi digital. Solusi ini berguna untuk mengatasi kesulitan pustakawan dalam mengelola data koleksi buku yang tersedia. Dengan ini, sistem informasi perpustakaan dapat dirancang sebagai sistem informasi perpustakaan berbasis web dengan perkembangan teknologi saat ini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat sistem informasi perpustakaan berbasis web yang mampu memberikan informasi perpustakaan yang terstruktur dan akurat kepada anggota dan pustakawan, sehingga sistem informasi perpustakaan berbasis web ini memfasilitasi penggunaan informasi perpustakaan oleh admin.
CITATION STYLE
Yudhistira, A. (2023). Perancangan dan Implementasi Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Web. JSK (Jurnal Sistem Informasi Dan Komputerisasi Akuntansi), 7(1), 14–20. https://doi.org/10.56291/jsk.v7i1.95
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.