Enzim Transferase dengan Bilirubin Total Penderita Ikterus Obstruktif

  • Fajrian F
N/ACitations
Citations of this article
115Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Ikterus obstruktif post-hepatik merupakan ikterus yang terjadi akibat adanya suatu sumbatan  pada saluran empedu yang mengakibatkan terjadinya gangguan aliran empedu antara organ hati dengan duodenum. Fungsi hati dapat diukur dengan cara memeriksa aktivitas enzim serum, salah satunya serum aminotransferase yaitu Serum Glutamic Oxaloacetic Transaminase (SGOT) dan Serum Glutamic Piruvic Transaminase (SGPT). SGOT, SGPT dan bilirubin merupakan salah satu produksi dari hati yang dimana jika terjadi kerusakan hati maka akan terjadi kelainan pada hasil enzim hati dan bilirubin total. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui hubungan  antara enzim transferase dengan bilirubin total pada penderita ikterus obstruktif di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Provinsi Lampung tahun 2019. Penelitian ini merupakan penelitian analatik observasional dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dan didapatkan sampel sebanyak 40 orang. Data pasien diperoleh dari data sekunder dengan hasil rekam medik. Uji bivariat menggunakan uji korelasi Spearman’s. Hasil penelitian menunjukkan ada korelasi yang baik antara kadar SGOT dengan kadar bilirubin total (p-value =0.001), dengan nilai korelasi yaitu 0.498.Ada korelasi yang baik antara kadar SGPT dengan kadar bilirubin total (p-value =0.011), dengan nilai korelasi yaitu 0.397. Kesimpulannya, peningkatan kadar bilirubin total pada pasien ikterus obstruktif akan diiringi  dengan peningkatan kadar SGOT dan SGPT

Cite

CITATION STYLE

APA

Fajrian, F. M. (2020). Enzim Transferase dengan Bilirubin Total Penderita Ikterus Obstruktif. Jurnal Ilmiah Kesehatan Sandi Husada, 11(1), 176–182. https://doi.org/10.35816/jiskh.v11i1.240

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free