STRATEGI PENINGKATAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK (Studi pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Balangan)

  • Muslim M
N/ACitations
Citations of this article
167Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dengan Pelayanan publik yang selama ini dianggap masih jauh dari harapan dan keinginan masyarakat Pelayanan yang diharapkan adalah pelayanan yang cepat, tepat, mudah, transparan, tidak berbelit-belit dan professional. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kualitatif. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis strategi yang diterapkan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Balangan dalam upayanya meningkatkan kualitas pelayanan publik di bidang perizinan. Hasil penelitian strategi yang diterapkan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Balangan berupa Pembangunan Mall Pelayanan Publik, Penyusunan Standar Operasional (SOP), Penyediaan sarana dan prasarana, Sosialisasi Pelayanan, Maklumat dan Motto Layanan, e-signature, survey kepuasan masyarakat dan pengembangan sistem informasi layanan yang menunjukkan kesesuaian dengan teori strategi peningkatan kualitas pelayanan publik yang dikemukakan Tjiptono (1996). Hal ini terlihat dari adanya peningkatan pada proses pelayanan bidang perizinan yang lebih cepat dan mudah. Penempatan pegawai SKPD Teknis makin mempercepat dan mempermudah layanan. Adanya SOP juga semakin memperjelas kualitas yang diberikan kepada masyarakat. Kesimpulan penelitian ini, agar pembangunan Mall Pelayanan Publik tetap diupayakan pembangunannya, mengingat MPP sangat penting dalam upaya mewujudkan  pelayanan publik yang berkualitas. Sarana dan prasarana dalam pelayanan publik juga supaya dipenuhi sehingga masyarakat selaku pengguna layanan merasa nyaman dan puas terhadap layanan yang diberikan. Kata Kunci: Strategi, Kualitas Pelayanan

Cite

CITATION STYLE

APA

Muslim, M. (2022). STRATEGI PENINGKATAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK (Studi pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Balangan). Jurnal Administrasi Publik Dan Pembangunan, 4(1), 31. https://doi.org/10.20527/jpp.v4i1.5191

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free