MINAT PENGGUNAAN DAN KEPERCAYAAN PADA APLIKASI PENCATATAN KEUANGAN Si APIK

  • Julius Nursyamsi
  • Makmun
  • Sukirman E
N/ACitations
Citations of this article
24Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Abstrak: Artikel ini menggambarkan bgaimana minat penggunaan dan tingkat kepercayaan terhadap aplikasi pencatatan keuangan Si Apik untuk UMKM dikeluarkan oleh Bank Indonesia. Kajian ini melihat pada beberapa fitur tersedia di dalam aplikasi Si Apik, di kaji dari fitur layanan, tingkat kegunaan, kemudahan, keamanan, kepercayaan dan minat penggunaan. Studi kasus pada UMKM binaan dibawah naungan rumah baca ABADIBA dan sebagai wujud pengabdian Masyarakat dengan jumlah responden sekitar 120 responden pelaku UMKM di wilayah Tangerang. Kajian menggunakan model SEM – structural equation modelling, Berdasarkan nilai outer loading setiap indikator memenuhi kriteria dan persyaratan validitas konverger, yaitu bernilai di atas 0,60 dan kajian ini bersifat confirmatory. Nilai contruct reliability dinyatakan bernilai di atas 0,70 dan setiap konstruk memenuhi persyaratan reliabilitas. Model struktur telah memenuhi model fit SEM-PLS dengan nilai SRMR sebesar 0,037 nilai NFI sebesar 0,855 nilai RMSTheta bernilai 0,235 maka dapat dinyatakan bahwa model diajukan memenuhi persyaratan model fit. Analisis dari studi minat penggunaan terhadap aplikasi pencatatan keuangan Si Apik memberikan gambaran bahwa tingkat kepercayaan terbentuk dari keamanan dan kegunaan, dan minat penggunaan terbentuk dari kepercayaan, kegunaan dan keamanan. Konstruk kemudahan dan layanan memberikan pengaruh tidak signifikan dengan kemudahan memiliki hubungan negatif terhadap kepercayaan dan minat penggunaan serta layanan memiliki hubungan negatif terhadap kepercayaan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Julius Nursyamsi, Makmun, & Sukirman, E. (2023). MINAT PENGGUNAAN DAN KEPERCAYAAN PADA APLIKASI PENCATATAN KEUANGAN Si APIK.  Jurnal Abdi Masyarakat Multidisiplin, 2(1), 27–32. https://doi.org/10.56127/jammu.v2i1.830

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free