Menjadi seorang guru merupakan suatu tindakan yang mengharuskan seseorang perlu memiliki pemahaman yang baik akan dirinya, peserta didiknya, dan materi yang akan disampaikan. Potensial pemahaman konten geometri oleh seorang guru dapat mejadikannya memiliki kualitas mutu yang baik dan profesional pada materi tersebut. Namun bagaimana jika guru tidak memiliki pemahaman yang matang dan baik terkait konten geometri. Bagaimana dengan pengajarannya kepada peserta didiknya. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pemahaman guru terkait konten geometri dalam implementasinya. Adapun penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, dan hanya difokuskan untuk memperoleh informasi tentang pemahaman guru terkait konten geometri, yang selanjutnya dilakukan analisis. Subjek ataupun responden adalah tiga guru matematika sekolah menengah di Lisabata Timur, Seram Utara Barat, Kabupaten Maluku Tengah. Penelitian dilakukan melalaui tahapan observasi pembelajaran, pengisian angket pemahaman, tes pemahaman, dan wawancara. Hasil penelitian diperoleh bahwa perencanaan pembelajaran yang tuliskan oleh guru dapat dikatakan baik dan mengikuti kebijakan K-13, namun pada pelaksanaan tidak sesuai dengan rencana tersebut. Sedangkan pada tes pemahaman terkait konten geometri, masih terdapat guru/responden yang keliru dalam menyelesaikan tes. Namun, terdapat satu responden yaitu responden 2 yang mana responden tersebut lebih memahami dengan baik terkait konten geometri dari pada dua responden lainnya. Meskipun terdapat responden yang telah baik dalam perencanaan pembelajaran dan pemahamannya terkait konten geometri, namun masih memerlukan usaha lanjut olehnya untuk menjadikan pembelajarannya lebih baik. Kata kunci :Pemahaman guru terkait konten geometri; Pemahaman dan implementasi.
CITATION STYLE
Litiloly, S. R., & Salampessy, N. (2020). ANALISIS PEMAHAMAN GURU TERKAIT KONTEN GEOMETRI DALAM IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN. PHI: Jurnal Pendidikan Matematika, 4(2), 135. https://doi.org/10.33087/phi.v4i2.109
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.