Analisis Penerapan Metode K-Nearest Neighbor (K-NN) pada Dataset Citra Penyakit Malaria

  • Aisyah A
  • Anraeni S
N/ACitations
Citations of this article
118Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Malaria adalah penyakit yang disebabkan oleh parasit protozoa dari genus plasmodium yang menginfeksi sel darah merah. Penyakit malaria menjadi masalah kesehatan masyarakat yang penting, karena penyakit ini dapat menimbulkan gangguan Kesehatan dan dapat menurunkan produktivitas kerja bahkan dapat mengakibatkan kematian. Penelitian ini menggunakan sebanyak 1000 dataset citra penyakit malaria terinfeksi dan malaria tidak terinfeksi. Dataset tersebut dikelola oleh U.S National Library of Medicine College Hospital hingga tahun 2018. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis performa (akurasi, presisi, recall dan f-measure) pada dataset citra penyakit malaria terinfeksi dan malaria tidak terinfeksi. Tahapan yang dilakukan yaitu: deteksi tepi canny, ekstraksi fitur hu moment invariant, klasifikasi metode K-NN, serta menggunakan berbagai simulasi rasio dataset dan nilai K=2 sampai K=10. Hasil penelitian dari simulasi rasio dataset 80:20 memperoleh nilai akurasi 84%, presisi 88%, recall 92% dan f-measure 90% dengan menggunakan nilai K=6.

Cite

CITATION STYLE

APA

Aisyah, A., & Anraeni, S. (2022). Analisis Penerapan Metode K-Nearest Neighbor (K-NN) pada Dataset Citra Penyakit Malaria. Indonesian Journal of Data and Science, 3(1), 17–29. https://doi.org/10.56705/ijodas.v3i1.22

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free