Rancang Bangun Aplikasi Pendistribusian Sparepart Motor Berbasis Web

  • Chijaya R
  • Daimon Matulessy H
  • Joseph
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
18Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Wahana Baru bergerak dibidang pendistribusian Sparepart khusus kendaraan roda dua. Wahana Baru sudah berdiri sejak 18 tahun yg lalu atau lebih tepatnya pada tanggal 29 maret 2003 dengan nama yang tidak pernah berubah yaitu Wahana Baru. Dunia usaha yang dijalani pada era modern ini sangat bergantung pada komputerisasi yang semakin berkembang dan menjadi pendukung dalam berbagai kegiatan yang ada di dalam perusahaan atau organisasi. Pada kegiatan Distribusi dibutuhkannya aplikasi sistem distribusi sparepart motor untuk memudahkan customer dalam memesan sparepart pada CV. Wahana Baru untuk mendukung kegiatan menjadi lebih berkembang. Untuk mewujudkan sistem informasi distribusi sparepart motor maka dirancang aplikasi sistem informasi distribusi sparepart motor berbasis web pada CV. Wahana Baru. Dalam mendefinisikan kebutuhan dan analisa pengembangan sistem dilakukan metode pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara, dan pengkajian pustaka dari berbagai sumber informasi. Untuk metode analisa dan perancangannya menggunakan Unifield Modelling languange (UML). Sistem Informasi Distribusi Sparepart Motor menggunakan bahasa pemrograman Hypertext Prepocessor (PHP) dan MySQL sebagai databasenya. Dengan adanya Sistem Informasi Distribusi Sparepart Motor, maka proses yang terkait dalam hal distribusi sparepart motor menjadi lebih mudah digunakan, akurat, dan terintegrasi.

Cite

CITATION STYLE

APA

Chijaya, R., Daimon Matulessy, H., Joseph, & Maria Valentine, H. (2022). Rancang Bangun Aplikasi Pendistribusian Sparepart Motor Berbasis Web. Jurnal Informatika Dan Teknologi Informasi, 1(1), 14–24. https://doi.org/10.56854/jt.v1i1.16

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free