Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Keterwakilan Perempuan sebagai Anggota DPRD Kabupaten Polewali mandar dan mengidentifikasi faktor pendukung dan faktor penghambat dalam Keterwakilan Perempuan sebagai anggota DPRD Kabupaten Polewali Mandar. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang menggunakan pendekatan kualitatif. Dalam penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara keseluruhan tingkat keterwakilan perempuan dalam anggota DPRD Kabupaten Polewali Mandar berfluktuasi. Pada periode tahun 20014-2019 ada 9 orang anggota DPRD perempuan dari keseluruhan 45 anggota DPRD, selanjutnya pada tahun 2014-2019 mengalami penurunan menjadi 8 orang anggota DPRD perempuan. Keterwakilan perempuan dalam anggota DPRD Kabupaten Polewali Mandar masih sangat rendah dan tidak mencapai 30%, sehingga harus ditingkatkan. Keterwakilan perempuan dalam anggota DPRD Polewali mandar diperlukan untuk dapat memberikan sumbangsi pemikiran dan kinerja yang baik dalam menyuarakan kepentingan perempuan sehingga ruang-ruang bagi perempuan dalam mengaktualisasikan haknya dapat terpenuhi.
CITATION STYLE
Fariaty, C. N. (2021). KETERWAKILAN PEREMPUAN SEBAGAI ANGGOTA DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH KABUPATEN POLEWALI MANDAR. Jurnal Arajang, 4(1), 79–89. https://doi.org/10.31605/arajang.v4i1.2485
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.