Perbandingan Pembacaan Absorbansi Menggunakan Spectronic 20 D+ dan Spectrophotometer UV-Vis T 60U Dalam Penentuan Kadar Protein dengan Larutan Standar BSA

  • Harjanto S
N/ACitations
Citations of this article
400Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Telah dilakukan uji perbandingan pada pembacaan Absorbansi dari penentuan kadar Protein menggunakan Spectronic 20 D+ dan spectrophotometer uv-vis T 60U pada panjang gelombang 600 nm. Penentuan kadar protein menurut metode lowry dilakukan dengan cara membuat larutan standar dengan berbagai tingkat konsentrasi, kemudian dari masing-masing konsentrasi tersebut diambil 1 mL dan ditambahkan larutan lowry B, kemudian dibiarkan selama 10 menit dan kemudian ditambahkan larutan lowry A untuk dibiarkan selama 20 menit lalu diukur absorbansinya pada panjang gelombang 600 nm. Hasil penelitian pengukuran absorbansi menggunakan spectronic 20D+ menunjukkan nilai R2 = 0,9927 sedangkan untuk Spectrophotometer uv-vis T 60U menunjukan nilai R2 = 0,9971. Hal ini dapat disimpulkan bahwa pengukuran absorbansi untuk kedua instrumen tidak berbeda secara signifikan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Harjanto, S. (2017). Perbandingan Pembacaan Absorbansi Menggunakan Spectronic 20 D+ dan Spectrophotometer UV-Vis T 60U Dalam Penentuan Kadar Protein dengan Larutan Standar BSA. Jurnal Kimia Sains Dan Aplikasi, 20(3), 114–116. https://doi.org/10.14710/jksa.20.3.114-116

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free