Sejak dioperasikannya BPJS Kesehatan sebagai pelaksana JKN, berbagai kalangan mengkhawatirkan tarif yang diberlakukan dengan sistem paket mengacu kepada INA-CBG’S (Indonesian Case Groups). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendiskripsikan perbedaan Tarif Riil Rumah Sakit dengan Tarif INA-CBG’S pada pembayaran klaim pasien pelayanan rawat inap peserta Jaminan Kesehatan Nasional. Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Umum As-syifa’ Sumbawa Barat untuk mengetahui faktor yang berpengaruh terhadap selisih tarif riil rumah sakit dengan tarif INA-CBG’S. Data diambil secara retrospektif dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi dari data sekunder di bagian keuangan. Metode penelitian ini dilakukan secara deskriptif analitif kuantitatif. Subjek peneltian adalah pasien rawat inap Rumah Sakit Umum Daerah Asy-Syifa Sumbawa Barat yang dirawat selama periode maret-mei 2022. Analisis dilakukan dengan uji T-test dan uji regresi logistik multipel. Tarif riil yang terhitung pada sampel penelitian ini (158 responden) sebanyak Rp.768.368.097 dan jumlah pengklaiman yang didapat dari PBJS melalui tarif INA-CBGS sebanyak Rp.562.818.800, sehingga selisih kerugian sebanyak Rp. 205.549.297. Selisih tarif rata-rata antara tarif INA-CBGS dengan tarif riil sebesar Rp. 1.300.944,92 menunjukkan selisih yang bermakna secara statistik (p=001). Analisis multivariat menunjukkan perawatan kelas II berisiko rugi 5,2 kali lebih besar dibandingkan dengan perawatan kelas I (OR=5,208), dan perawatan kelas III berisiko rugi 6,8 kali lebih besar dibandingkan dengan perawatan kelas I (OR= 6,895). Lama perawatan lebih dari 9 hari berisiko rugi 14,8 kali lebih besar dibandingkan lama rawat 0-9 hari. Jenis perawatan obsgyn berisiko rugi 2,8 kali lebih besar (OR=2,804) dibandingkan perawatan anak, jenis perawatan bedah berisiko rugi 6,8 kali lebih besar (OR=6,887) dibandingkan perawatan anak, sedangkan jenis perawatan penyakit dalam memiliki risiko kerugian yang sama dengan perawatan anak. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah terdapat perbedaan yang bermakna antara tarif Riil Rumah Sakit dengan Tarif INA-CBG’S pada pembayaran klaim pasien pelayanan rawat inap Rumah Sakit Umum Daerah Asy-Syifa Sumbawa Barat. Variabel yang paling mempengaruhi kerugian secara signifikan adalah kelas perawatan, lama perawatan dan jenis perawatan.
CITATION STYLE
Suheri, A. (2022). ANALISIS PERBEDAAN TARIF RIIL RUMAH SAKIT DENGAN TARIF INA-CBG’S PELAYANAN RAWAT INAP DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH ASY-SYIFA’ SUMBAWA BARAT. Jurnal TAMBORA, 6(3), 136–145. https://doi.org/10.36761/jt.v6i3.2094
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.