Pangan yang berupa produk peternakan terutama daging dan telur merupakan komoditas pangan hewani yang sangat dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas konsumsi pangan di Kota Kendari. Komoditas unggas khususnya ayam kampung mempunyai prospek pasar yang sangat baik karena didukung oleh karakteristik produk unggas berupa daging dan telur yang disukai oleh masyarakat Kota Kendari. Komoditas ini merupakan pendorong utama penyediaan protein hewani nasional maupun Kota Kendari, sehingga prospek yang cukup baik ini harus dimanfaatkan peternak melalui pemanfaatan sumberdaya secara lebih optimal melalui model pemberdayaan. Pengaruh Covid-19 menyebabkan hilangnya pendapatan secara luas, kemampuan dan daya beli masyarakat menurun dan lebih sedikit konsumen yang mampu membeli produk bernilai tinggi, termasuk produk ayam kampung. Menyikapi terjadinya wabah virus Corona, terjadi pembatasan interaksi dan pergerakan masyarakat khususnya peternak dan konsumen ayam kampung, memberikan peluang sekaligus tantangan pentingnya bertransformasi memperkuat modernisasi peternakan ayam kampung secara mandiri dan berkelanjutan. Dalam rangka mempertahankan dan meningkatkan pendapatan peternak ayam kampung di Kelurahan Lalodati Kecamatan Puuwatu Kota Kendari ditengah pandemi Covid-19, diperlukan langkah-langkah dan strategi baik jangka panjang maupun jangka pendek dengan memberdayakan kelompok peternak ayam kampung, maka target yang dicapai setelah pelaksanaan program PKMI adalah meningkatnya pengetahuan dan keterampilan peternak tentang: (1) konsep seleksi ternak ayam kampung, (2) pembuatan dan penggunaan mesin tetas, (3) metode Inseminasi Buatan (IB), (4) formulasi pakan ayam kampung. Pelaksanaan program PKM-I ini dibagi dalam 2 tahap, yaitu: (1) Kegiatan non fisik meliputi: penyuluhan, pelatihan dan bimbingan teknis (pendampingan) sebagai media transfer informasi pengetahuan dan teknologi; (2) Kegiatan fisik melalui: pengadaan alat/bahan, demontrasi pembuatan dan penggunaan mesin tetas, Inseminasi Buatan (IB), dan formulasi ransum. Berdasarkan hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian pada masyarakat melalui Skim Program Kemitraan Masyarakat Internal (PKM-I) UHO dengan pendekatan penyuluhan dan bimbingan teknis pada kelompok peternak pembudidaya ayam kampung di Kelurahan Lalodati Kecamatan Puwaatu Kota Kendari dapat ditarik kesimpulan bahwa penyuluhan tentang manajemen pemeliharaan, manajemen sanitasi dan kesehatan ternak serta sistem pemuliaan ternak ayam kampung dapat meningkatkan pengetahuan dan motivasi peternak pembudidaya ayam kampung dan Bimbingan teknis penyusunan pakan fermentasi, manajemen penetasan, pembuatan mesin tetas dan inseminasi buatan dapat meningkatkan keterampilan peternak pembudidaya ayam kampung di Kelurahan Lalodati Kecamatan Puwaatu Kota Kendari Kata kunci: Ayam Kampung, Covid-19, Pemberdayaan Peternak
CITATION STYLE
Abadi, M., Nafiu, L. O., Libriani, R., & Kimestri, A. B. (2022). Pemberdayaan Peternak Ayam Kampung Sebagai Sumber Pendapatan di Era New Normal Covid-19 di Kelurahan Lalodati Kecamatan Puuwatu Kota Kendari. Jurnal PengaMAS, 4(3), 214–223. https://doi.org/10.33387/pengamas.v4i3.2393
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.