HUBUNGAN ANTARA KOMITMEN ORGANISASI DENGAN ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR PADA KARYAWAN PT X

  • Wicaksono B
  • Masykur A
N/ACitations
Citations of this article
107Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Perusahaan membutuhkan karyawannya untuk dapat melakukan perilaku extra role (tambahan). Organizational Citizenship Behavior adalah perilaku tambahan dalam bekerja yang ditunjukkan lewat sportmanship, civic virtue, helping behavior, organizational loyalty, organizational compliance, individual initiative, dan self development. Perilaku tambahan dalam bekerja patut diduga merupakan hasil dari adanya Komitmen Organisasi karyawan kepada perusahaannya. Penelitian ini bertujuan untuk dapat mengetahui hubungan antara Komitmen Organisasi dengan Organizational Citizenship Behavior pada PT X. Sampel penelitian berjumlah 52 karyawan dengan pengumpulan data menggunakan Skala Organizational Citizenship Behavior (32 aitem valid, (α) = .880) dan Skala Komitmen Organisasi (35 aitem valid, (α) = .912). Hasil penelitian menunjukkan koefisien korelasi (rxy) = .495 dengan nilai p = .000 (p< .001). Hasil terseebut menunjukkan bahwa hipotesis yang diajukan peneliti terbukti, yaitu terdapat hubungan positif yang signifikan antara variabel Komitmen Organisasi dengan Organizational Citizenship Behavior. Semakin positif Komitmen Organisasi maka akan semakin tinggi juga Organizational Citizenship Behavior. Sumbangan efektif yang diberikan pada penelitian ini sebesar 24,5%. Sebagian sisanya sejumlah 75,5% disebabkan oleh faktor lain yang tidak dikaji dalam penelitian ini.

Cite

CITATION STYLE

APA

Wicaksono, B. A., & Masykur, A. M. (2020). HUBUNGAN ANTARA KOMITMEN ORGANISASI DENGAN ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR PADA KARYAWAN PT X. Jurnal EMPATI, 7(3), 967–973. https://doi.org/10.14710/empati.2018.21842

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free