Makrame sebagai salah satu teknik rekarakit memiliki potensi daya cipta yang tak terhingga. Simpulan dasar makrame dapat divariasi dan dikombinasikan dalam penggayaan konsep sehingga menghasilkan elemen dekoratif yang eksploratif. Dewasa ini, telah terjadi peningkatan konsumsi muslim fesyen yang mengakibatkan majunya perkembangan eksplorasi dalam dekorasi muslim fesyen, namun penggunaan rekarakit khususnya makrame masih terbatas dan penerapannya hanya pada pola dasar. Maka diperlukanlah pengembangan elemen dekoratif makrame pada produk busana muslim. Metode yang digunakan adalah studi literatur, observasi dan eksperimen. Adapun output dalam perancangan yang dilakukan adalah alternatif desain busana pesta muslim memanfaatkan elemen dekoratif makrame.
CITATION STYLE
Pakpahan, A. S., & Puspitasari, C. (2020). Penerapan Teknik Makrame Sebagai Elemen Dekoratif Pada Produk Muslim Fesyen. Jurnal Desain Idea: Jurnal Desain Produk Industri Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya, 19(2), 47. https://doi.org/10.12962/iptek_desain.v19i2.7950
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.