Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran seorang sales promotion girl (SPG) rokok dalam mempengaruhi calon konsumen melalui teknik komunikasi, baik verbal maupun non verbal. Adapun metode penelitian yang digunakan menggunakan pendekatan kualitatif yaitu analisis deskriptif kualitatif. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah teknik wawancara dan observasi. Informan dalam penelitian ini berjumlah 3 orang yang terdiri dari 1 orang sales promotion girl dan 2 orang konsumen. Hasil yang diperoleh adalah sales promotion girl mampu melakukan komunikasi verbal dengan baik. Sedangkan komunikasi non verbal yang dilakukan sales promotion girl belum mampu menarik minat konsumen. Di sisi konsumen diperoleh hasil bahwa keputusan mereka untuk membeli rokok bukan dikarenakan kemampuan sales promotion girl dalam berkomunikasi namun karena mereka merasa bahwa belum adanya kebutuhan untuk membeli rokok pada saat itu.
CITATION STYLE
Desiana, Z., Rifatah, M. F., & Sahputra, D. (2022). Komunikasi Verbal dan Non-Verbal Sales Promotion Girl dalam Proses Pemasaran Produk Rokok. Tabularasa: Jurnal Ilmiah Magister Psikologi, 4(1), 1–6. https://doi.org/10.31289/tabularasa.v4i1.638
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.