PELATIHAN PEMBUATAN LKPD BERBASIS MASALAH PADA GURU MATEMATIKA SMP

  • Hamdunah H
  • Lucky Heriyanti Jufri
N/ACitations
Citations of this article
14Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Rendahnya kemampuan berpikir kritis siswa SMPN 15 Padang dalam pembelajaran Statistika merupakan salah satu permasalahan yang dihadapi oleh Guru SMPN 15 Padang. Ditambah lagi pada masa pandemi ini, pembelajaran di kelas dihapuskan dan siswa berinteraksi dengan guru hanya melalui Handphone, dan juga karena keterbatasan waktu yang ada. Dari permasalahan tersebut, muncullah ide, untuk memberikan pelatihan kepada guru SMPN 15 Padang, khususnya guru matematika, yaitu pelatihan pembuatan LKPD berbasis masalah. LKPD disini bermanfaat bagi siswa yang belajar di rumah sehingga dapat belajar secara mandiri walaupun tidak didampingi oleh guru di sekolah. Tujuan dari pelatihan ini adalah agar guru matematika SMPN 15 Padang, dapat mengembangkan LKPD yang sesuai dengan karakteristik siswanya yang berisikan persoalan pemecahan masalah sehingga dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa melalui LKPD dalam masa pandemi ini. Hasil dari pelatihan ini, terlihat bahwa guru matematika SMPN 15 Padang lebih termotivasi dalam pengembangan bahan ajar yang kreatif dan inovatif bagi siswa untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan pemecahan masalah siswa.

Cite

CITATION STYLE

APA

Hamdunah, H., & Lucky Heriyanti Jufri. (2022). PELATIHAN PEMBUATAN LKPD BERBASIS MASALAH PADA GURU MATEMATIKA SMP. AbdiMuh, 3(1), 1–8. https://doi.org/10.35438/abdimuh.v2i2.185

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free