Penelitian ini merupakan kajian awal pemanfaatan minyak nyamplung sebagai bahan dasar pembuatan sabun padat transparan. Minyak nyamplung mengandung berbagai senyawa yang baik untuk kesehatan antara lain; asam palmitat, asam oleat, asam linoleat dan asam stearat. Minyak biji nyamplung memiliki aktivitas antibakteri terhadap Staphylococus aureus ÃÂ sehingga sangat bermanfaat untuk kesehatan kulit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sifat fisiko kimia minyak nyamplung untuk persiapan sebagai bahan baku sabun padat transparan. Penelitian ini dilakukan dalam beberapa tahap yaitu isolasi minyak, uji sifat fisik dan kimia minyak, analisis kandungan senyawa minyak menggunaan GCMS serta formulasi sabun padat transparan dari minyak nyamplung. Dari penelitian diperoleh hasil rendemen minyak nyamplung sebesar 73,89% dengan bilangan asam 64,141 mg KOH/g minyak dan bilangan iod 160,31 iod/100 g minyak. Sedangkan densitas dan viskositas minyak nyamplung berturut-turut adalah 0,822 gr/mL dan 0,35 cSt. Berdasarkan analisis GCMS minyak nyamplung mengandung berbagai senyawa yang baik untuk kesehatan antara lain; asam palmitat, asam oleat, asam linoleat dan asam stearat sehingga sangat berpotensi untuk menjadi bahan baku sabun.
CITATION STYLE
Handayani, S. S., Gunawan, E. R., Suhendra, D., Murniati, M., & Aditha, I. M. (2020). Karakterisasi Sifat Fisiko Kimia Minyak Nyamplung Sebagai Bahan Baku Sabun Padat Transparan. Jurnal Pijar Mipa, 15(4), 411–415. https://doi.org/10.29303/jpm.v15i4.1328
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.