Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Stress Akademik dan Kemampuan Numerik terhadap Hasil Belajar. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan ex post facto. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X SMK Negeri Kebonagung. Teknik pengambilan sample menggunakan simple random sampling. Instrument pengambilan data menggunakan angket. Pengujian hipotesis menggunakan Regresi Linier Berganda dengan metode Stepwise. Hasil penelitianya adalah terdapat pengaruh Kemampuan Numerik terhadap Hasil Belajar Siswa, tidak terdapat pengaruh Stress Akademik terhadap Hasil Belajar Siswa, dan tidak terdapat pengaruh Stess akademik dan Kemampuan Numerik secara bersama-sama terhadap Hasil Belajar Siswa.
CITATION STYLE
Meifiani, N. I., Murniati, R., & Noviantari, I. (2023). PENGARUH STRESS AKADEMIK DAN KEMAMPUAN NUMERIK TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS X SMK NEGERI KEBONAGUNG. Mathematic Education And Aplication Journal (META), 4(2), 68–76. https://doi.org/10.35334/meta.v4i2.3283
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.