AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK ETANOL DAN FRAKSI ETIL ASETAT DAUN SENDUDUK (Melastoma malabathricum L.) DENGAN METODE FRAP (Ferric Reducing Antioxidant Power)

  • Nurliyasman N
  • Khotima M
  • Srihainil S
N/ACitations
Citations of this article
10Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Latar Belakang : Daun senduduk (Melastoma malabathricum L.) merupakan salah satu tanaman liar yang dapat dijadikan sebagai sumber antioksidan alami karena memiliki banyak khasiat untuk mengobati berbagai penyakit dan telah banyak digunakan oleh masyarakat sebagai pengobatan tradisional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antioksidan ekstrak etanol dan fraksi etil asetat daun senduduk dengan metode Ferric Reducing Antioxidant Power (FRAP). Metode ; penentuan aktivitas antioksidan dilakukan secara kuantitatif menggunakan Spektrofotometri UV-Vis dan diperoleh panjang gelombang serapan maksimum pada 511,5 nm dengan persamaan regresi linear dari kurva kalibrasi yaitu y = -0,1683 + 1,275x dengan r = 0,9864. Hasil ; penentuan aktivitas antioksidan pada ekstrak etanol daun senduduk sebesar 43,40 mmol Fe(II)/100 gr sedangkan pada ekstrak fraksi etil asetat daun senduduk sebesar 42,84 mmol Fe(II)/100 gr. Aktivitas antioksidan pada asam askorbat (sebagai pembanding) sebesar 53,82 mmol Fe(II)/100 gr. Kesimpulan ; Nilai aktivitas antioksidan ekstrak etanol lebih tinggi dibandingkan ekstrak fraksi etil asetat daun senduduk tetapi apabila nilai kedua ekstrak tersebut dibandingkan dengan nilai aktivitas antioksidan asam askorbat, maka nilai aktivitas antioksidan kedua ekstrak tersebut dikatakan rendah.

Cite

CITATION STYLE

APA

Nurliyasman, N., Khotima, M. K., & Srihainil, S. (2022). AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK ETANOL DAN FRAKSI ETIL ASETAT DAUN SENDUDUK (Melastoma malabathricum L.) DENGAN METODE FRAP (Ferric Reducing Antioxidant Power). JKPharm Jurnal Kesehatan Farmasi, 4(1), 57–61. https://doi.org/10.36086/jpharm.v4i1.1251

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free