Peningkatan Keterampilan Menulis Tegak Bersambung melalui Metode Guided Writing pada Siswa Kelas II Sekolah Dasar

  • Hasanah B
  • Murdiono M
  • Muryati T
N/ACitations
Citations of this article
36Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan proses dan hasil pembelajaran keterampilan menulis tegak bersambung melalui metode pembelajaran guided writing. Penelitian dilakukan pada siswa kelas II SD N Gambir. Jenis penelitian ini adalah penelitian Penelitian Tindakan Kelas (PTK) model Kemmis dan Mc Taggart. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah pengamatan, tes unjuk kerja menulis tegak bersambung, catatan lapangan, dan dokumentasi. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar pengamatan, rating scale dan soal tes keterampilan menulis tegak bersambung. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik anaslisis data kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Indikator keberhasilan penelitian ini adalah skor rerata kelas proses pembelajaran mencapai minimum 70 dan skor rerata kelas hasil tes keterampilan menulis tegak bersambung, rata- rata siswa mencapai skor 70. Skor rerata peningkatan proses siklus I 62,5, pada siklus II meningkat menjadi 81,25. Dampak dari proses tersebut adalah meningkatnya keterampilan menulis tegak bersambung, siswa kelas II SD N Gambir. Hal tersebut dibuktikan dengan skor rerata siklus I 47,85, pada siklus II meningkat menjadi 70,3.

Cite

CITATION STYLE

APA

Hasanah, B. R., Murdiono, M., & Muryati, T. (2021). Peningkatan Keterampilan Menulis Tegak Bersambung melalui Metode Guided Writing pada Siswa Kelas II Sekolah Dasar. Educatif Journal of Education Research, 5(1), 118–127. https://doi.org/10.36654/educatif.v5i1.155

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free