Pengembangan Aplikasi Mobile Learning Appy Pie Android Berbasis Kemampuan Berpikir Kreatif di Sekolah Dasar

  • Auliyah N
  • Sari P
N/ACitations
Citations of this article
117Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas kelayakan aplikasi mobile learning android berbasis kemampuan berpikir kreatif pada materi Perubahan Wujud Benda. Metode penelitian yang digunakan ialah Research and Development dengan model pengembangannya menggunakan ADDIE yang memiliki lima tahap yaitu analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian menggunakan lembar penilaian dari ahli materi, ahli media, penilaian guru, dan uji coba siswa. Penelitian ini diujicobakan kepada 32 siswa kelas III pada salah satu sekolah dasar di Jakarta Timur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari validasi ahli materi mendapatkan persentasi sebesar 88.50%, selanjutnya hasil validasi oleh ahli media dengan persentase sebesar 89.84 %, dan hasil penilaian oleh guru didapatkan persentase sebesar 87.50%. Uji coba dilakukan pada siswa diperoleh persentase kualitas media pembelajaran sebesar 79.25% dengan kategori layak. Berdasarkan hasil perolehan data menunjukkan bahwa aplikasi mobile learning Appy Pie Android berbasis kemampuan berpikir kreatif layak digunakan sebagai media pembelajaran siswa kelas III sekolah dasar

Cite

CITATION STYLE

APA

Auliyah, N., & Sari, P. M. (2021). Pengembangan Aplikasi Mobile Learning Appy Pie Android Berbasis Kemampuan Berpikir Kreatif di Sekolah Dasar. EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN, 3(6), 3866–3876. https://doi.org/10.31004/edukatif.v3i6.1127

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free