HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN SUAMI DAN PARTISIPASI MENGIKUTI KELAS IBU HAMIL DENGAN KECEMASAN MENGHADAPI PERSALINAN PADA IBU HAMIL PRIMIGRAVIDA TRIMESTER TIGA DI PUSKESMAS NGLIPAR II

  • Romalasari N
  • Astuti K
N/ACitations
Citations of this article
268Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara dukungan suami dan partisipasi mengikuti kelas ibu hamil dengan kecemasan menghadapi persalinan primigravida pada ibu hamil trimester tiga di Puskesmas Nglipar II. Sampel penelitian berjumlah 50 ibu hamil. Pengumpulan data menggunakan skala. Analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi product moment dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan negatif antara dukungan suami dengan kecemasan menghadapi persalinan dengan nilai koefisien korelasi sebesar ¬0,331 dan p=0,019 (p<0,05). Ada hubungan negatif antara partisipasi mengikuti kelas ibu hamil dengan kecemasan menghadapi persalinan dengan nilai koefisien korelasi sebesar ¬0,595 dan p=0,000 (p<0,01). Secara bersama-sama ada hubungan antara dukungan suami dan partisipasi mengikuti kelas ibu hamil dengan kecemasan menghadapi persalinan yang berdasarkan nilai F=6.192 dan p=0,004 (p<0,01). Sumbangan efektif dari dukungan suami dan partisipasi mengikuti kelas ibu hamil secara bersama-sama terhadap kecemasan menghadapi persalinan sebesar 20,9%, sedangkan sumbangan variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini sebesar 79,1%.Kata Kunci: dukungan suami, partisipasi megikuti kelas ibu hamil, kecemasan menghadapi persalinan

Cite

CITATION STYLE

APA

Romalasari, N. F., & Astuti, K. (2020). HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN SUAMI DAN PARTISIPASI MENGIKUTI KELAS IBU HAMIL DENGAN KECEMASAN MENGHADAPI PERSALINAN PADA IBU HAMIL PRIMIGRAVIDA TRIMESTER TIGA DI PUSKESMAS NGLIPAR II. G-Couns: Jurnal Bimbingan Dan Konseling, 4(2). https://doi.org/10.31316/g.couns.v4i2.817

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free