Analisis Pemetaan Model Bisnis Platform Online Property di Indonesia dengan Menggunakan Platform Design Toolkit

  • Permata Sari N
  • Wibisono A
N/ACitations
Citations of this article
32Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia kuartal kedua tahun 2016 menunjukkan tren yang positif. Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) angka pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) meningkat sebesar 5,18 persen tahun ke tahun. Secara nilai, Produk Domestik Bruto (PDB) kuartal II tahun 2016 mencapai Rp2.353,2 triliun dan berdasarkan ADHB (Atas Dasar Harga Berlaku) mencapai Rp3.086,6 triliun. Berkaitan dengan sektor properti, optimisme perkembangan industri di sektor ini pun dinilai cukup baik, hal ini dapat terlihat dari angka penanam modal yang dilakukan oleh investor asing yang pada tahun 2016 kuartal II mencapai Rp151,6 triliun lebih tinggi sekitar 12,3 persen jika dibandingkan dengan kuartal yang sama di tahun 2015. Kendati memiliki optimisme yang tinggi, ternyata tingkat penyerapan properti pada beberapa jenis properti tidak semuanya berjalan dengan baik. ada beberapa jenis properti yang justru kurang diminati bahkan ada beberapa yang mencapai titik terendah Contohnya seperti sektor perkantoran, permintaan sewa kantor di wilayah Central Business District (CBD) Jakarta mengalami penurunan permintaan, tercatat sepanjang kuartal II 2016 permintaan sewa kantor menjadi 85,6 persen, jika dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya yang mencapai 93,7 persen. Begitu juga untuk di sektor apartemen, permintaan akan hunian vertikal tersebut masih belum menujukkan gairah yang positif, tercatat sepanjang kuartal II tahun 2016 pertumbuhan permintaaan akan apartemen hanya tumbuh dibawah satu persen jika dibandingkan dengan kuartal sebelumnya di tahun yang sama . Menurunnya permintaan ini, akhirnya membuat harga apartemen menjadi melambat, tercatat saat ini harga apartemen hanya tumbuh sebesar 4,6 persen pada kuartal III. Disisi lain, penggunaan internet yang semakin tinggi di Indonesia, membawa dampak tersendiri bagi perkemangan industry property. Kemudahan mengakses informasi semakin di rasakan oleh masyarakat. Hal ini dimanfaatkan oleh beberapa orang yang memang jeli mengetahui peluang ini. Dari peluang tersebut, muncul -lah platform online property. Pada penelitian kali ini akan membahas bisnis model yang dimiliki oleh suatu online property. Nilai apa saja yang diberikan dari platform online property bagi penggunanya.

Cite

CITATION STYLE

APA

Permata Sari, N. R., & Wibisono, A. (2018). Analisis Pemetaan Model Bisnis Platform Online Property di Indonesia dengan Menggunakan Platform Design Toolkit. Jurnal Teknik ITS, 7(1). https://doi.org/10.12962/j23373539.v7i1.28224

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free