Pengetahuan tentang cloud computing dapat memberikan informasi yang lebih tentang definisi, arsitektur dan model-model delivery service yang dimilikinya. Isu dari cloud computing saat ini adalah efisiensi dan kelincahan dari sistem yang dimilikinya. Oleh sebab itu penggunaan cloud computing sangatlah penting terutama untuk menyimpan data-data yang sangat penting dengan kemananan yang sangat baik. Tujuan dari kegiatan ini yakni untuk memberikan pengetahuan mengenai manfaat dasar teknologi cloud computing bagi para guru, juga pentingnya dalam pekerjaan sehari-hari dalam kegiatan belajar mengajar. Hasil dari penelitian ini adalah tercapainya tujuan dengan melihat dan terus melakukan pemantauan terhadap para guru bahwa guru telah berhasil menggunakan cloud computing dalam pembelajaran didalam kelas. Dalam penggunaan cloud hingga saat ini guru telah terbiasa dan tidak mengalami kesulitan.
CITATION STYLE
Dhika, H., Akhirina, T., Mustari, D., & Destiawati, F. (2019). Pemanfaatan Teknologi Cloud Computing sebagai Media Penyimpanan Data. Jurnal PkM Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(03), 221. https://doi.org/10.30998/jurnalpkm.v2i03.3144
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.