Kajian observasi pencemaran lingkungan pada lingkungan taman teras Cikapundung di DAS Cikapundung kecamatan Coblong, Babakan Siliwangi

  • Utami K
  • Surtikanti H
N/ACitations
Citations of this article
34Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Pembangunan Teras Cikapundung sebagai taman urban dan ekologi memperlihatkan perhatian pemerintah untuk memfasilitasi ruang publik bagi masyarakat Bandung. Taman ini dibangun di lahan aliran sungai yang sebelumnya tercemar untuk menjadikan tempat yang tertata dan bermanfaat. Harapan pemerintah agar taman ini meningkatkan kesadaran lingkungan dan pentingnya sungai. Pengelolaan sumber daya alam terutama pada area sekitar DAS Cikapundung sangat penting untuk mencegah pencemaran lingkungan, maka diperlukan observasi dan penelitian lebih lanjut untuk membahas tingkat pencemaran pada area sekitar DAS Cikapundung, salah satunya pada tempat wisata Teras Cikapundung dan pemukiman masyarkat di Kecamatan Coblong, Babakan Siliwangi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak dari kegiatan taman Teras Cikapundung dan pemukiman masyarakat di Kecamatan Coblong, Babakan Siliwangi terhadap lingkungan Sungai Cikapundung, serta solusi yang diberikan untuk menjaganya. Selain itu, juga ingin mengetahui sejauh mana kontribusi dari pemerintah dan upaya masyarakat dalam memperbaiki dan menjaga lingkungan Sungai Cikapundung. Penelitian ini menggunakan metode analisis kualitatif dengan melibatkan pengumpulan data mengenai ruang terbuka publik dan observasi lapangan. Metode pengumpulan data yang digunakan termasuk observasi langsung, pengisian angket, serta wawancara dengan 20 orang pengunjung dan masyarakat sekitar Taman Teras Cikapundung sebagai sumber data primer. Data sekunder diperoleh melalui studi literatur. Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif untuk mengkaji pencemaran lingkungan di kawasan DAS Cikapundung pada Kecamatan Coblong, Babakan Siliwangi. Hasil dari penelitian ini adalah banyak pengunjung dan warga sekitar yang tidak memperhatikan kelestarian lingkungan Taman Teras Cikapundung dan Sungai Cikapundung. Akibatnya, aktivitas pengolahan sampah yang kurang memadai mengakibatkan limbah yang mencemari daerah taman dan sungai. Pemerintah, pihak instansi taman, dan beberapa masyarakat sudah berusaha untuk menjaga lingkungan, meskipun upayanya masih belum maksimal. Kesimpulan dari penelitian ini diharapkan masyarakat memiliki sikap kesadaran lingkungan dan bersama-sama menjaga keseimbangan lingkungan. Kolaborasi antara pemerintah, pihak instansi taman, dan masyarakat sangat penting untuk memastikan kelestarian dan manfaat lingkungan taman dan sungai bagi semua pihak.

Cite

CITATION STYLE

APA

Utami, K., & Surtikanti, H. K. (2023). Kajian observasi pencemaran lingkungan pada lingkungan taman teras Cikapundung di DAS Cikapundung kecamatan Coblong, Babakan Siliwangi. Journal of Character and Environment, 1(1). https://doi.org/10.61511/jocae.v1i1.2023.76

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free