ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Hubungan antara Power otot tungkai denganKeterampilan Smash Pada Siswa Putra Ekstrakurikuler SD Muhammdiyah 3 Surakarta Tahun 2020 (2) Hubungan antara Power Otot Lengan Dengan Keterampilan Smash Pada Siswa Putra Ekstrakurikuler SD Muhammdiyah 3 Surakarta Tahun 2020 (3) Hubungan antara Koordinasi Mata Tangan Dengan Keterampilan Smash Pada Siswa Putra Ekstrakurikuler SD Muhammadiyah 3 Surakarta Tahun 2020 (4) Hubungan Antara Power Otot Tungkai, Power Otot Lengan, Dan Koordinasi Mata Tangan Dengan Keterampilan Smash Pada Siswa Putra Ekstrakurikuler SD Muhammdiyah 3 Surakarta Tahun 2020. Sesuai dengan tujuan penelitian ini, maka penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan studi korelasional. Penelitian ini dilaksanakan di Lapangan SD Muhammdiyah 3 Surakarta pada Siswa Putra Ekstrakurikuler SD Muhammdiyah 3 Surakarta Tahun 2020 dan penelitian ini dilaksanakan pada bulan Januari tahun 2020. Adapun jenis tes yang digunakan adalah: (1) Tes dan pengukuran power otot tungkai dengan vertical jumptest (Barry L Johnson, 1979: 201-4), (2) Tes dan pengukuran power otot lengan dengan two-hand medicine ball put (Ismaryati, 2011:64), (3) Tes dan pengukuran koordinasi mata tangan dengan tes memantulkan bola ketembok (Mulyono B, 1988: 78), (4) Tesketerampilan Smash dari Pusat Pengembangan Kualitas Jasmani, Departemen Pendidikan Nasional (2003: 16). Berdasarkan analisis data dan pengujian hipotesis yang telah dilakukan, maka simpulan yang dapat diperoleh adalah: (1) Ada hubungan yang signifikan antara Power otot tungkai dengan Ketrampilan Smash, rhitung = 0.429>rtabel 5% = 0,361. (2) Ada hubungan yang signifikan antara Power otot lengan dengan Ketrampilan Smash, rhitung = 0.410 >rtabel 5% = 0,361. (3) Ada hubungan yang signifikan antara Koordinasi mata tangan dengan Ketrampilan Smash, rhitung = 0.400 >rtabel 5% = 0,361. (4) Ada hubungan yang signifikan antara Power otot tungkai, Power otot lengan dan Koordinasi mata tangan dengan Ketrampilan Smash, R2y(123) sebesar 0.442 > rtabel5 % pada taraf signifikansi 5% sebesar 0.361 dan F0 sebesar6.8787 >ftabel pada taraf signifikansi 5% sebesar 2,89. Kata Kunci : Power otot tungkai, Power otot lengan, Koordinasi mata tangan, Ketrampilan Smash
CITATION STYLE
Jasmani. (2020). HUBUNGAN ANTARA POWER OTOT TUNGKAI, POWER OTOT LENGAN, DAN KOORDINASI MATA-TANGAN DENGAN KETERAMPILAN SMASH BOLA VOLI PADA SISWA PUTRA EKSTRAKURIKULER SD MUHAMMADIYAH 3 SURAKARTATAHUN 2020. Jurnal Ilmiah Spirit, 20(2), 24–40. https://doi.org/10.36728/jis.v20i2.1100
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.