Penelitian ini dilatar belakangi oleh perkembangan tren berbusana yang semakin maju, yang membuat kebutuhan manusia akan berbusana sangat meningkat. Penelitian ini dilakukan pada konsumen Popshop yang pernah melakukan pembelian pada toko baju Popshop. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh hedonic shopping motives yang mempengaruhi impulse buying. Yang bertujuan untuk mengetahui tanggapan responden terhadap variabel. Penelitian ini menggunakan teknik nonprobability sampling, data yang dikumpulkan dari 97 responden yang dipilih menggunakan pertimbangan yaitu responden harus memiliki kriteria pernah melakukan pembelian tak terduga secara hedonic. Hasilnya menunjukkan bahwa hedonic shopping motives berpengaruh positif terhadap impulse buying pada toko baju Popshop Bandar Lampung sebesar 0.634 atau 63.4%dan sisanya sebesar 36,6% akibat penyesuaian faktor lain yang tidak penulis teliti dalam penelitian ini.
CITATION STYLE
Yusda, D. D. (2022). PENGARUH HEDONIC SHOPPING MOTIVES KONSUMEN TERHADAP IMPULSE BUYING TOKO POPSHOP. Jurnal Media Ekonomi (JURMEK), 27(3), 79–88. https://doi.org/10.32767/jurmek.v27i3.1814
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.