Pengaruh Pelayanan Pemuda Berbasis Kontekstual Terhadap Pertumbuhan Gereja Kemah Injil Indonesia di Kota Samarinda The Effect of Contextual Based Youth Services on the Growth of the Gereja Kemah Injil Indonesia in Samarinda City Robi Panggarra1)*, Leonard Sumule2) 1) Prodi Ilmu Filsafat Sekolah Tinggi Filsafat Jaffray Makassar, Indonesia 2) Alumnus Biola University, California, United State of America *)Penulis korespondensi: robi.panggarra@sttjaffray.ac.id Received: 29 December 2018/Revised: 15 February 2019 /Accepted: 31 March 2019 Abstrak Masalah yang dihadapi gereja-gereja hari ini adalah berkurangnya minat kaum muda terhadap kegiatan gereja. Gereja perlu mengevaluasi pelayanan pemuda yang sudah dilaksanakan selama ini, untuk dapat melihat tingkat keefektifan setiap kegiatan yang dilakukan untuk dapat menjangkau generasi muda. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pelayanan pemuda yang berbasis kontekstual terhadap pertumbuhan Gereja Kemah Injil Indonesia di Kota Samarinda. Penulis menggunakan metode analisis linear berganda untuk melihat pengaruh pelayananan pemuda berbasis kontekstual terhadap pertumbuhan gereja. Setelah melakukan penelitian, ditemukan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara pelayanan pemuda berbasis kontekstual terhadap pertumbuhan kuantitas Gereja Kemah Injil Indonesia di Kota Samarinda. Pelayanan pemuda yang berbasis kontekstual adalah sebuah jawaban yang perlu dipertimbangakan agar gereja dapat melaksanakan pelayanan yang relevan dengan kehidupan kaum muda modern yang hidup dalam culture kemajuan informasi digital yang sangat cepat. Pelayanan pemuda yang berbasis kontekstual dapat membantu pelayanan gereja menjadi efektif bagi
CITATION STYLE
Panggarra, R., & Sumule, L. (2019). Pengaruh Pelayanan Pemuda Berbasis Kontekstual Terhadap Pertumbuhan Gereja Kemah Injil Indonesia di Kota Samarinda. Jurnal Jaffray, 17(1), 91. https://doi.org/10.25278/jj71.v17i1.325
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.