Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektifitas rational emotive behavior therapy untuk mereduksi tingkat kecemasan pada wanita penderita kista ovarium. Subjek penelitian ini adalah 2 orang wanita yang memiliki kista ovarium, berusia produktif serta memiliki kecemasan sedang atau tinggi. Penelitian ini menggunakan metode Single Case A-B Follow Up. Intervensi yang diberikan pada subjek, yaitu Pelatihan berbasis Rational Emotive Behavior Therapy dan diberikan dalam tiga sesi pertemuan. Pengukuran pada kecemasan menggunakan� Taylor Manifest Anxiety Scale (TMAS). Pengukuran dilakukan saat Prates, Pascates dan Tindak lanjut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Rational Emotive Behavior Therapy dapat mereduksi tingkat kecemasan pada kedua subjek dengan adanya perbedaan signifikan antara prates, pascates dan tindak lanjut.
CITATION STYLE
Darmayanti, D., & Nashori, F. (2021). EFEKTIVITAS RATIONAL EMOTIVE BEHAVIOUR THERAPY UNTUK MENURUNKAN KECEMASAN WANITA YANG MENDERITA KISTA OVARIUM. Proyeksi, 16(1), 1. https://doi.org/10.30659/jp.16.1.1-14
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.