PEMBENTUKAN KOKRISTAL KETOKONAZOL-ASAM SUKSINAT YANG DIBUAT DENGAN METODE PENGGILINGAN (GRINDING)

  • Najih Y
  • Setyawan D
  • Radjaram A
N/ACitations
Citations of this article
23Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Telah dilakukan pembentukan kokristal ketokonazol (KTZ) – asam suksinat (AS) dengan perbandingan molar (1:1) menggunakan metode penggilingan (grinding). Penggilingan dilakukan dengan menggunakan alat Planetary Ball mill PM 200 MA-type, Retsch dengan kecepatan penggilingan 75 rpm. Campuran fisik KTZ dan AS perbandingan molar (1:1) dibuat tanpa adanya tambahan pelarut (dry grinding) dengan waktu penggilingan selama 5, 15, 30, 45 dan 60 menit pada kecepatan konstan. Hasil penggilingan dilihat dengan menggunakan difraksi sinar-X serbuk pada sudut (2θ=7,8o). Dari data hasil difraksi sinar-X serbuk terjadi peningkatan jumlah persentase kokristal (%b/b). Hasil kurva waktu penggilingan dengan jumlah persentase kokristal (%b/b), didapatkan hasil bahwa persentase kokristal (%b/b) meningkat secara linier dengan meningkatnya waktu penggilingan (menit) berdasarkan data intensitas maksimum dari masing-masing waktu penggilingan dengan persamaan garis (y =  0,690x + 51,09) dan koefisien korelasi r = 0,9905. Kesimpulannya ialah berdasarkan kinetika pembentukan kokristal dengan metode penggilingan yang didapatkan sebesar nilai slope = 0,690 % kokristal (%b/b)/menit.

Cite

CITATION STYLE

APA

Najih, Y. A., Setyawan, D., & Radjaram, A. (2021). PEMBENTUKAN KOKRISTAL KETOKONAZOL-ASAM SUKSINAT YANG DIBUAT DENGAN METODE PENGGILINGAN (GRINDING). JOURNAL OF PHARMACY SCIENCE AND TECHNOLOGY, 1(1), 8–12. https://doi.org/10.30649/pst.v1i1.30

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free