Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa materi rasio dan proporsi menggunakan Google Spreadsheet. Permasalahan siswa kelas 6 SDN 1 Bugeman adalah siswa tidak bisa menjelaskan dengan benar ketika mendapatkan pernyataan luas lautan Indonesia adalah 23 bagian. Pemanfaatan Google Spreadsheet digunakan sebagai alternatif solusi penunjang pembelajaran yang biasanya siswa memakai pembelajaran konvensional menjadi sebuah simulasi pembelajaran matematika. Penulisan dilakukan terhadap 18 siswa melalui dua siklus dengan setiap siklus melalui empat komponen, yaitu persiapan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Peningkatan hasil belajar diperoleh melalui Lembar pengamatan aktivitas siswa, Pre-test Post-test dan angket minat siswa.. Peningkatan hasil pembelajaran dari SIklus I ke siklus II terlihat setelah siswa terbiasa menggunakan Google Spreadsheet dalam pembelajaran. Tolok ukur keberhasilan pelaksanaan penulisan ini adalah diperoleh hasil tes yang baik dengan nilai rata-rata minimal 70 dan ketuntasan belajar di atas 85% secara klasikal. Siswa juga memberikan respons positif berdasarkan angket respons siswa selama mengikuti pembelajaran.
CITATION STYLE
Mabruri, M. I. (2022). Simulasi Rasio dan Proporsi Menggunakan Google Spreadsheet. Jurnal Didaktika Pendidikan Dasar, 6(1), 347–368. https://doi.org/10.26811/didaktika.v6i1.643
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.