Optimasi Daya Keluaran Pada Solar Panel Dengan Metode Tracking Berbasis Internet Of Things

  • Jalaludin C
  • Pangaribowo T
N/ACitations
Citations of this article
46Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penggunaan panel surya yang terpasang pada umumnya kebanyakan masih bersifat statis yang menyebabkan penerimaan matahari tidak optimal karena posisi solar panel tidak berada dalam posisi yang tepat terhadap arah datangnya sinar matahari, maka untuk memanfaatkan energi cahaya matahari dengan optimal maka panel surya harus mengikuti arah datangnya sinar matahari, penambahan lensa fresnel pada sistem tracking membantu untuk mendapatkan cahaya yang lebih maksimal, sehingga daya yang dihasilkan akan lebih maksimal. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat sebuah sistem yang dapat melakukan tracking terhadap posisi sinar matahari untuk meningkatkan efisiensi penerimaan cahaya oleh panel surya, serta melakukan monitoring dari daya yang dihasilkan oleh panel surya berbasis internet of things. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Peningkatan daya solar panel dengan menggunakan sistem solar tracking terhadap solar panel statis mampu mengoptimalkan daya keluaran panel surya sebesar 27,4%, sedangkan peningkatan daya solar panel dengan menggunakan sistem solar tracking terhadap solar tracking dengan lensa fresnel mampu mengoptimalkan daya keluaran panel surya sebesar 14%.

Cite

CITATION STYLE

APA

Jalaludin, C., & Pangaribowo, T. (2021). Optimasi Daya Keluaran Pada Solar Panel Dengan Metode Tracking Berbasis Internet Of Things. Jurnal Teknologi Elektro, 12(1), 6. https://doi.org/10.22441/jte.2021.v12i1.002

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free