Penelitian ini bertujuan untuk Merancang dan Membangun Aplikasi Jango (Kunjungan) Desa Berbasis Web (Studi Kasus Desa Mama Kabupaten Sumbawa), yang dapat memudahkan seorang baik dari Sumbawa maupun luar Sumbawa untuk mendapatkan data dan informasi secara rinci serta potensi yang ada di desa Mama. Sistem ini dikembangkan menggunakan bahasa pemrogramman PHP dengan menggunakan Css Bootstrap dan MySql sebagai database. Adapaun metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode studi pustaka, wawancara, dan observasi serta menggunakan metode waterfall sebagai metode pengembangan perangkat lunak. Adapun metode pengujian dalam penelitian ini yang dilakukan melalui pengujian black-box yaitu pengujian yang dilakukan dengan menguji perangkat lunak dari segi fungsionalitas. Dalam Rancang Bangun Aplikasi Jango (Kunjungan) Desa Berbasis Web terdapat informasi profil, informasi penduduk, informasi kontak, serta informasi produk dan informasi potensi yang dapat melakukan proses komentar di web Desa Mama.
CITATION STYLE
Rizki, K., Esabella, S., & Try Juniarta, A. (2019). RANCANG BANGUN APLIKASI JANGO (KUNJUNGAN) DESA BERBASIS WEB (STUDI KASUS DESA MAMA KABUPATEN SUMBAWA). Jurnal Informatika, Teknologi Dan Sains, 1(1), 50–57. https://doi.org/10.51401/jinteks.v1i1.374
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.