PENERAPAN MODEL ANALISIS DILEMA MORAL TERHADAP SIKAP PEDULI SOSIAL SISWA PADA KOMPETENSI DASAR MENAMPILKAN SIKAP POSITIF BERPANCASILA DALAM KEHIDUPAN BERMASYARAKAT

  • Setiawan M
  • Vien R
  • Suryono H
N/ACitations
Citations of this article
73Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara penerapan model pembelajaran  analisis dilema moral dan sikap kepedulian sosial siswa dalam kompetensi dasar menampilkan sikap positif ber Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan menggunakan Posttest Only Control Design. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas 8 SMP Negeri 3 Grogol, Sukoharjo. Teknik sampling menggunakan cluster random sampling dan sampel sebanyak 30 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Uji prasyarat analisis menggunakan uji linearitas dan uji independen. Teknik analisis data menggunakan korelasi product moment. Berdasarkan hasil penghitungan nilai r-hitung,  r-tabel dan taraf signifikansi dapat disimpulkan bahwa penerapan model analisis dilema sosial memiliki dampak positif terhadap sikap kepedulian sosial siswa dalam bermasyarakat. Korelasinya digambarkan dengan persamaan regresi linear Ŷ = 64,103 + 0.5997X, dengan kontribusi penentu sebesar 17%. Katakunci: model analisis dilema moral, sikap sosial, kehidupan bermasyarakat

Cite

CITATION STYLE

APA

Setiawan, M. A., Vien, R., & Suryono, H. (2017). PENERAPAN MODEL ANALISIS DILEMA MORAL TERHADAP SIKAP PEDULI SOSIAL SISWA PADA KOMPETENSI DASAR MENAMPILKAN SIKAP POSITIF BERPANCASILA DALAM KEHIDUPAN BERMASYARAKAT. PAEDAGOGIA, 20(1), 88. https://doi.org/10.20961/paedagogia.v20i1.16602

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free