KEBIJAKAN KURIKULUM BERBASIS LINGKUNGAN MELALUI PROGRAM ADIWIYATA DI SEKOLAH MENENGAH ATAS

  • Rimbano D
  • Rahma M
N/ACitations
Citations of this article
154Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini menfokuskan melakukan pengkajian terhadap pengelolaan pendukung ramah lingkungan dalam program Adiwiyata yang diterapkan di Sekolah Menengah Atas. Hal ini dilakukan, guna mengetahui sejauh mana tujuan yang dirancang berkenaan dengan kebijakan, pelaksanaan kegiatan dan pengelolaan program Adiwiyata. Penelitian ini timbul karena saat ini hampoir semua sendi kehidupan mengalami gangguan ekosistem, yang harus segera dicari solusi perbaikannya, solusi perbaikan itu tidak hanya pada level bidang sejenis, namun juga bisa di mulai pada bidang pendidikan dan pengajaran, Penelitian ini bertipe kualitatif dengan pendekatan single case study. Hasil Penelitian memberi tahu kepada kita bahwa Kebijakan Berwawasan Lingkungan di Sekolah Menengah Atas dilakukan dengan melalui membuat visi misi yang peduli dan berbudaya lingkungan; pengembangan pembelajaran pendidikan lingkungan hidup; peningkatan kapasistas Sumber Daya Manusia; kebijakan sekolah yang mendukung terciptanya sekolah yang bersih dan sehat; Kebijakan Kepala Sekolah dalam upaya penghematan Sumber Daya Alam dan kebijakan sekolah untuk pengalokasian dan penggunaan dana bagi kegiatan yang terkait dengan masalah lingkungan hidup. Temuan selanjutnya, Kurikulum berbasis lingkungan diterapkan Sekolah Menengah Atas dengan membiasakan pelajar mencintai lingkungan; memiliki panggung kreasi sebagai wadah siswa belajar diluar kelas; dan menerapkan pendidikan dari mata pelajaran Muatan Lokal dalam kehidupan sehari-hari.

Cite

CITATION STYLE

APA

Rimbano, D., & Rahma, M. (2019). KEBIJAKAN KURIKULUM BERBASIS LINGKUNGAN MELALUI PROGRAM ADIWIYATA DI SEKOLAH MENENGAH ATAS. Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis, 24(3), 274–287. https://doi.org/10.35760/eb.2019.v24i3.1876

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free