PENYULUHAN DAN PELATIHAN PENCEGAHAN MALARIA SERTA DETEKSI DINI MALARIA DAN ANEMIA DENGAN PEMERIKSAAN LABORATORIUM PADA PEKERJA PROYEK PENGHIJAUAN DI KECAMATAN ARANIO KABUPATEN BANJAR

  • Rifqoh R
N/ACitations
Citations of this article
7Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Malaria masih menjadi masalah di Indonesia maupun di dunia dan angka kesakitan dan kematiannya yang cukup tinggi, disebabkan oleh gigitan nyamuk Anopheles yang membawa parasit Plasmodium.sp. Malaria berdampak pada penurunan kadar hemoglobin dalam darah yang menjadi penyebab terjadinya anemia. Pekerja hutan merupakan individu rentan terhadap malaria dan anemia. Keterbatasan pengetahuan tentang pencegahan malaria dan anemia dapat menjadi faktor peningkatan kejadian malaria dan anemia. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan tentang penyakit malaria, meningkatkan sikap dan perilaku pencegahan malaria, mendeteksi malaria dan anemia pada pekerja dengan pemeriksaan laboratorium. Metode pelaksanaan berupa penyuluhan dan pelatihan, kuesioner, observasi, pemeriksaan laboratorium untuk deteksi malaria yaitu Rapid Diagnostic Test (RDT) dan Mikroskopis malaria, serta pemeriksaan kadar hemoglobin (Hb) metode Point of Care Testing (POCT) sebagai indikator anemia pada spesimen darah 50 pekerja hutan proyek penghijauan di Kecamatan Aranio. Hasil kegiatan ini meningkatkan pengetahuan, sikap dan perilaku responden terhadap pencegahan malaria menjadi 100% baik setelah kegiatan penyuluhan, pemeriksaan laboratorium malaria baik RDT maupun mikroskopis 100% negatif malaria. Kadar Hb didapatkan berkisar dari 8,4 gr/dl sampai dengan 15,2 g/dl dimana 35 orang (70%) normal dan 15 orang (30%) di bawah batas normal. Luaran lain dari kegiatan ini adalah dibentuknya kelompok masyarakat (pokmas) “Kelaan Tangkal dan Cegah Penularan (Tanggap) Malaria”. Disarankan untuk pengabdian masyarakat selanjutnya agar melanjutkan dengan program lainnya berbasis konsep desa sehat yang mendukung terwujudnya transformasi kesehatan di Indonesia. Kata kunci: Penyuluhan, Pengetahuan, Malaria, Anemia, Pekerja Hutan

Cite

CITATION STYLE

APA

Rifqoh, R. (2023). PENYULUHAN DAN PELATIHAN PENCEGAHAN MALARIA SERTA DETEKSI DINI MALARIA DAN ANEMIA DENGAN PEMERIKSAAN LABORATORIUM PADA PEKERJA PROYEK PENGHIJAUAN DI KECAMATAN ARANIO KABUPATEN BANJAR. Jurnal Rakat Sehat : Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(2), 141–150. https://doi.org/10.31964/jrs.v2i2.53

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free